B612 Aplikasi Foto Narsis terbaru dan terpopuler

B612 Aplikasi Foto Narsis terbaru dan terpopuler


B612 Aplikasi Foto Narsis terbaru dan terpopuler
Naver Japan,grup pengembang dari aplikasi Line messenger resmi merilis sebuah aplikasi foto bernama B612. Berfokus pada mode foto selfie dengan akses ke kamera depan, anda dapat membuat serangkaian foto narsis dengan aplikasi ini. Nama B612 sendiri diambil dari novel “The Little Prince” tempat sang putri tinggal.

Antarmuka untuk B612 sangat sederhana sekali, di bagian layar utama itu adalah hasil live view dari kamera depan perangkat iPhone. Tiga ikon dibawahnya adalah pemilihan rasio foto dan memotret berseri (paling kiri), mengganti filter secara acak dan paling kanan adalah memilih filter dengan berurutan.

Selain 3 ikon itu, anda juga dapat melakukan pengaturan dengan gesture. Swipe kanan – kiri di area utama layar untuk mengganti filter dengan cepat dan swipe dari bawah ke atas untuk memunculkan berbagai pengaturan seperti menyimpan lokasi foto di meta data.

Lantas, kemana tombol shutter untuk menjepret gambar? Tekan saja layar kamu di bagian utama untuk mengambil gambar. Tidak perlu takut teman di sekitar jadi terganggu, saat menjepret gambar aplikasi B612 tidak akan mengeluarkan suara. Selesai menjepret, jangan lupa untuk menyimpan gambar tersebut atau membagikannya di jejaring sosial seperti Twitter, Facebook, atau Instagram. Bagaimana cara kembali ke mode memotret lagi di  B612? Caranya Mudah, cukup swipe dari kiri ke kanan.

Saya sendiri sudah mencoba B612 selama satu minggu terakhir. Satu saja kekurangan B612 menurut saya yaitu tidak bisa mengambil gambar tanpa menggunakan filter. Ya, anda harus menggunakan salah satu dari 43 filter yang disediakan oleh sang pengembang. Atau ada yang menemukan caranya? Bagikan di kolom komentar beserta pendapat lainnya tentang aplikasi B612 ini.




No comments:

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top